Kamis, 03 Mei 2012

Minyak Anjlok, Menanti NFP AS

     Harga minyak mentah turun anjlok  sebesar 2% pada  hari Kamis seiring bertambahnya   tanda  melambatnya  pertumbuhan  ekonomi  AS  membuat investor untuk melakukan profit-taking dari harga yang berada pada puncak range  belakangan  ini, dan  seiring  pasar  menanti data NFP AS hari Jumat. Pasar  tenaga  kerja  AS  kemungkinan  akan  pulih  di  bulan   April dengan perkiraan tingkat perekrutan bertambah, namun optimisme mengenai outlook tersebut terkikis oleh data yang menunjukkan pertumbuhan yang lebih lambat perkiraan pada sektor jasa AS dan penjualan ritel turun.
     Turut menambah sentimen bearish, adalah komentar pejabat OPEC yang mengatakan sedang berusaha menurunkan harga minyak untuk mencegah berkurangnya tingkat permintaan dan jumlah ouput OPEC yang jauh melebihi targe resminya. "Harga minyak menyentuh puncak range perdagangan belakangan ini sehingga terkena aksi jual dan investor juga cemas menjelang data NFP As," ucap Bill O'Grady, kepala strategis pasar pada Confluence Investment Management di St. Louis, Missouri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar